Minggu, 27 Maret 2016

Daun Ini Biasa Digunakan Pasukan Militer Untuk Mengobati Demam Berdarah



Penyakit demam berdarah biasanya meningkat ketika musim penghujan seperti saat ini. Masyarakat diminta menjaga kebersihan lingkungan dan memberantas sarang nyamuk yang ada di sekitar rumah.

Bila sudah terjangkit demam berdarah pengobatannya adalah mendapat perawatan intensif di rumah atau di rumah sakit. Namun ada kabar obat mujarab dan murah untuk penyakit ini, yakni dengan menggunakan daun ubi jalar. Informasi ini beredar secara berantai melalui pesan di media sosial.

Dalam pesan itu disebutkan daun ubi jalar merupakan obat yang ampuh untuk penyakit demam berdarah. Resep ini disebut juga sudah lama dipakai pasukan militer. Cara pengobatannya dengan mengambil pucuk daun ubi jalar sebanyak porsi ikatan sayuran, kemudian direbus dengan 1 liter air selama kurang lebih 5 menit atau bisa juga 1 jam. Airnya disaring dan diminum. Jumlah frekusensi minumnya sebanyak 1 liter sehari. 

Disebutkan juga resep ini sudah pernah dicoba beberapa kali. Keponakan si pembuat pesan pernah terserang DBD dan trombositnya turun hingga 80 ribu dan setelah meminum air rebusan ubi jalar ini trombositnya meningkat menjadi 150 ribu. Ada juga pengalaman pasien lain yang sakit DBD trombositnya naik menjadi 396 ribu. Pesan itu menyebutkan bila resep ampuh ini didapat dari teman di Filipina dan obat ini sedang populer di sana. Bahkan beberapa kali menjadi topik seminar kesehatan.

"Daun ubi jalar bisa dipakai untuk mengobati demam berdarah. Daunnya diambil lalu direbus, lalu air rebusannya diminum," kata Prof Dr Ahmad Sulaeman, pakar gizi dari IPB dalam kegiatan 'Ayo Melek Gizi' yang diselenggarakan Sari Husada di Kampung Nyalindung, Bogor.

Prof Ahmad menjelaskan bahwa tak hanya bisa digunakan untuk mengobati demam berdarah saja, air rebusan daun ubi jalar juga bisa digunakan untuk mengobati diabetes melitus, menurunkan kolesterol dan memperbanyak ASI.

Kandungan alkoloid dan karotenoid di dalamnya diyakini memiliki efek yang baik bagi tubuh. Tak hanya untuk obat, daun ubi jalar juga bisa disajikan sebagai makanan dengan kandungan nilai gizi yang tinggi.

"Permasalahan gizi buruk di Indonesia ini sebenarnya bisa diselesaikan dengan bahan-bahan makanan lokal. Ada banyak tanaman di sekitar kita yang bisa dimanfaatkan," ujar Prof Ahmad.

Misalnya, Prof Ahmad mencontohkan tanaman liar yang di Sunda akrab disebut Babadotan. Tamaman yang sering dijumpai tumbuh di pekarangan ini ternyata berkhasiat mengatasi gangguan pencernaan dan maag.

Oleh karena itu, Prof Ahmad menganjurkan untuk mulai lagi aktif menanam tanaman obat keluarga. Prof Ahmad yang sudah melakukannya selama beberapa tahun terkahir mengaku tanaman-tanaman inilah kunci kesehatan dan kebugarannya.

"Sampai sekarang saya belum pernah dirawat di rumah sakit karena penyakit parah," kata Prof Ahmad.

Ubi jalar “Ipomoea batatas L” adalah sejenis tanaman budidaya. Bagian yang digunakan adalah akar yang membentuk umbi dengan kadar gizi (karbohidrat) yang tinggi. Di Afrika, umbi ubi jalar menjadi salah satu yang penting sumber makanan pokok. Di Asia, selain umbi yang digunakan, daun muda ubi jalar juga dibuat sayuran. Ada juga ubi jalar yang digunakan sebagai tanaman hias karena keindahan daunya.

Ternyata daun ubi jalar memiliki kandungan zat yang sangat luar biasa yang bermanfaat untuk kesehatan. Menurut sebuah penelitian, daun dari ubi jalar mengandung berbagai vitamin yang baik untuk kesehatan, dan salah satunya adalah vitamin B6.

Berikut adalah manfaat daun ubi jalar :

Daun Ubi jalar Untuk Obat Bisul
Ambil 10 grm daun ubi jalar yang masih segar, kemudian di cuci hingga bersih, lalu ditumbuk sampai lumat lalu ditempelkan pada bisul.

Daun Ubi jalar Untuk Obat Demam berdarah
Gunakan Satu ikat daun ubi jalar, kemudian direbus dengan satu liter air, setelah dingin, saring dan minum air rebusan sebagai pengganti air minum kira-kira satu liter setiap hari.

Daun Ubi jalar Untuk Obat Rabun 
Gunakan 1/2 genggam daun ubi jalar merah, lalu dicuci bersih dan diparut, kemudian campur dengan 3 sendok makan air masak dan 2 sendok makan madu. Kemudian diperas dan disaring. Minumlah air ramuan yang sudah disaring tersebut 3 x sehari sampai sembuh.

Daun Ubi jalar Untuk Obat Mabuk perjalanan
Gunakan ubi jalar secukupnya, lalu cuci bersih, dan dimakan sedikit demi sedikit selama dalam perjalanan.

Daun Ubi jalar Untuk Obat Diabetes melitus 
Gunakan 100 grm ubi jalar, cuci bersih, dan tambahkan 15 grm kulit labu bligo “benincasa hispida”, dan 50 grm biji alpukat, direbus dengan 2 gelas air hingga tersisa 1 gelas, saring dan diminum airnya, sedangkan ubinya dimakan.

Daun Ubi jalar Untuk Obat Sakit tenggorokan
Ambil daun ubi jalar secukupnya yang di perlukan pengobatan. lalu di jemur hingga benar-benar kering, kemudian di tumbuk hingga halus dan di seduh dengan air panas, kemudian di minum pada pagi hari.

Daun Ubi jalar Untuk Obat Cacingan dan susah buang air besar
Gunakan daun ubijalar secukupnya kemudian daun ubi jalar tersebut dibuat jus lalu diminum, dan bisa juga dengan cara merebus daun ubi jalar secukupnya lalu meminum air rebusan tersebut.

Daun Ubi jalar Untuk Obat Bronchitis
Kandungan vitamin C, zat besi, dan nutrisi lainnya membantu menyembuhkan bronchitis. Ubi jalar juga dipercaya bisa menghangatkan tubuh (mungkin karena rasa manis serta nutrisi lainnya).

Daun Ubi jalar Untuk Obat Arthritis
Kandungan betakaroten, magnesium, seng, dan vitamin B kompleks menjadikan ubi jalar sebagai pilihan yang tepat untuk mengatasi arthritis. Air rebusan ubi jalar bisa dioleskan pada persendian untuk meredakan sakit akibat arthritis.

Daun Ubi jalar Untuk Obat Kanker
Kandungan daun ubi jalar berfungsi untuk mencegah dan mengobati kankeng sebagai berikut : betakaroten, antioksidan, antikarsinogen utama, dan vitamin C, sangat penting untuk menyembuhkan berbagai jenis kanker, terutama kanker kolon, usus halus, prostat, ginjal, dan kanker pada organ dalam lainnya.

Daun Ubi jalar Untuk Obat Radang lambung
Kandungan yang terdapat dalam daun ubi jalar adalah Vitamin B kompleks, vitamin C, betakaroten, kalium, dan kalsium sangat efektif meredakan radang lambung. Selain itu, serat yang dikandung ubi jalar bisa mencegah terjadinya konstipasi dan penimbunan asam, sehingga akan menurunkan kemungkinan terjadinya radang lambung.

Daun Ubi jalar Untuk Obat Diabetes
Makanan satu ini sangat efektif dalam meregulasi kadar gula darah dengan membantu sekresi dan fungsi insulin. Tetapi, tidak berarti kalau pengidap diabetes bisa makan ubi jalar tanpa aturan. mereka dapat mengganti asupan nasi atau karbohidrat mereka dengan ubi jalar.

(Sumber:http://waras.net/berita/daun-ini-biasa-digunakan-pasukan-militer-untuk-mengobati-demam-berdarah.html)

BERITA LENGKAP DI HALAMAN BERIKUTNYA

Halaman Berikutnya